M-Syariah, Solusi Lupa Bawa Dompet saat Bepergian

M-Syariah, Solusi Lupa Bawa Dompet saat Bepergian

Kenalin, namaku Mamang, sudah setahun merantau di kota besar, Surabaya. Sebuah kota pahlawan penuh dengan sejarah masa lampau. Meski begitu, Surabaya telah berkembang pesat menjadi pusat bisnis, perdagangan, industri, dan pendidikan terbesar di kawasan timur. Maka tak heran bila banyak perantau dari daerah lain yang mengais rezeki di kota ini, Begitupun denganku yang berasal dari pulau Madura.

Mudik, ke Kampung Halaman

Selepas sahur di kosan, aku dapet telepon dari emak suruh pulang kampung seminggu sebelum lebaran. Tentu saja, aku langsung terima petuah itu dengan hati bersorak girang. “Yess, akhirnya bisa pulang kampung dan kumpul bareng keluarga! Iam come back home!!”

Maka malemnya, aku langsung mengepak semua pakaian dua minggu tinggal di kampung. Yah, itu juga kalau gak ada panggilan kantor mendadak. “jangan lupa bawa banyak oleh-oleh pas balik ya” pesan teman sekamar kosan pas lihat aku sudah rapi berangkat ke terminal bus.

Yah, karena barang bawaan banyak dan terminalnya cukup jauh dari kosan, aku mutusin buat pesan taksi online. “Buruan bro, nanti ketinggalan loh kalo kelamaan” kata temenku sambil nunjuk jam dinding “busmu berangkat jam 23.00 kan?”

Setelah 5 menit berlalu, akhirnya nongol juga tuh taksi. Dengan tergesa gesa, aku meminta sopirnya untuk membantu masukin kardus ke bagasi.

“Masih lama pak?” tanyaku begitu mobil taksi itu sudah melaju menembus kepadatan lalu lintas ibukota Jatim. Sembari menunggu tiba, aku meraba-raba saku menyiapkan ongkos taksinya. “Mampus, dompet uang ketinggalan di lemari!”

“Kenapa mas?” tanya sopir. “Uang saya ketinggalan pak” jawabku. “Waduh gak nutut kalo balik mas, sudah tinggal 10 menit. Gak ada e-wallet ta mas?” Ujar si Sopir sambil menengok ke bangku penumpang.

“Oh iya, syukur bapak ingetin, saya ada M-Syariah pak, nanti saya topup ke akun e wallet bapak ya?” – “Itu di dashboard depan sudah ada akunnya, tinggal pilih mas” Ujar pak Sopir sambil menunjuk akun e-walletnya.

Dan akhirnya 5 menit sebelum keberangkatan, kami sampai di terminal bus Purabaya, Surabaya. Aku segera turun dari taksi dan berlari mencari bus tujuan ke pelataran.

Bus pun mulai bergerak. “Waduh, dompet kok bisa lupa ya. Mana belum beli oleh oleh buat bocil dan emak dikampung” Ucapku dalam hati sembari menyandarkan kepala ke jendela bus.

Setelah 2 jam berjalan, bus yang aku tumpangi berhenti di rest area untuk mengisi bahan bakar. Dan beruntungnya, ada supermarket. Tanpa pikir panjang, aku pun minta izin buat ke supermarket. Untung ada Digital Banking  Mega Syariah, pembayaran tanpa kartu pun bisa dengan mudah. Jadi, gak khawatir lagi deh, Lagi Kepepet, Lupa Bawa Dompet. Pakai M-Syariah. 

Dan alhamdulillah, mudik pun tenang karena bisa bawa oleh-oleh ke keluarga di kampung halaman tanpa rasa cemas.

Digital Banking, Dalam Genggaman

Di jaman sekarang, mayoritas orang lebih mengutamakan membawa ponselnya dibandingkan barang apapun. Barang lain boleh terlupa, asalkan smartphone selalu ada. Pasalnya, smartphone sudah menjadi bagian dari kehidupan kita.

Menawarkan beragam kemudahan dengan berbagai fasilitas mulai dari bersosial, menulis, membaca hingga pembayaran melalui digital Banking. Maka, smartphone pun semakin memudahkan bertransaksi cukup dalam genggaman.

Jadi, tak perlu heran bila ada yang terlupa bawa dompet. Biasanya baru sadar saat kondisi sudah kepepet. Jadi terbengong antara panik dan malu saat tak bawa dompet pada kondisi itu. Ya, digital banking di smartphone lah solusinya.

Beruntunglah, Pengguna M -Syariah

Seperti halnya ceritaku, Saking semangatnya pulang ke kampung halaman, sampai lupa dompetpun gak kebawa Tentu smartphome tak pernah absen, siap sedia bila membutuhkan uang tunai. Dalam kondisi panik, malu dan kepepetpun, maka sangat beruntunglah bagi nasabah Bank Mega Syariah yang didalamnya sudah menggunakan aplikasi M-Syariah. 

Pengguna M-Syariah masih punya senjata andalan yang bisa mengatasi tarik tunai, pembayaran, transfer, tabungan online hingga zakat online hanya melalui smartphone. Tinggal mengakses aplikasinya, lalu mulai bertransaksi.

Mengenal Lebih Dekat dengan M-Syariah

M-Syariah merupakan aplikasi mobile banking terobosan dari Bank Mega Syariah yang akan membantu memudahkan pengguna dalam mengelola transaksi perbankan maupun non perbankan.

 

Melalui M-Syariah, Bank Mega Syariah berkomitmen memberikan pelayanan digital banking dengan penuh kemudahan yang dapat dijangkau para penggunanya secara serba online mulai dari pembukaan rekening hingga berbagai layanan perbangkan melalui fitur yang telah disediakan, seperti layanan transfer antar bank, top up e wallet, layanan BI Fast, pembayaran tagihan, pulsa, tabungan haji, tarik tunai hingga pembayaran syariah.

Nikmati Layanan, Melalui Fitur Unggulan M-Syariah

Menjawab tantangan perubahan zaman melalui era digitalisasi. M-Syariah hadir melengkapinya melalui fitur dan layanan yang lebih memudahkan masyarakat untuk melakukan transaksi perbankan maupun non perbankan.

1. Buka Rekening, Serba Full Online

Untuk memulai kemudahan bertransaksi, mari kita mulai dengan mengunduh aplikasi M-Syariah melalui Playstore atau Appstore. Lalu mulai melengkapi data diri sebagai akses mulai dari Nama, email, password, PIN.

Selanjutnya, akan diarahkan untuk mengkonfirmasi dari SMS mengirimkan pesan ke nomor 3325. Lantas, kamu akan mendapatkan pesan balasan berupa kode OTP yang perlu dimasukkan pada kolom tersedia di aplikasi M-Syariah.

Sebenarnya kamu saat ini sudah memiliki akun aplikasi. Untuk dapat mengakses semua fiturnya, maka perlu membuka rekening onlinenya. Bila memang sudah memiliki akun, kamu bisa langsung melengkapi data rekening untuk dilakukan verifikasi.

Misalnya kamu belum punya rekening, maka arahkan pandangan pada menu Buka rekening. Lengkapi foto KTP, Foto Selfie dengan KTP dan Liveness Test serta Tanda tangan elektronik.

Hanya dalam hitungan menit, kamupun sudah bisa mengakses semua fiturnya dan saat ini kamu telah memiliki akun rekening Bank Mega Syariah. Tak hanya itu, kita juga akan mendapatkan kartu fisik ATM yang bakal dikirim ke alamatmu tanpa biaya dengan proses maksimal 7 hari kerja.

2. Fitur Pembelian, Top Up Tanpa Ribet

Mengingat mobilitas masyarakat saat ini cukup tinggi. maka, hadir fitur pembelian guna menunjang aktivitas pembayaran data komunikasi, pemesanan taksi atau ojek online hingga pembayaran QRIS.

Tak perlu risau, bila sewaktu-waktu kamu mendapati kejadian seperti cerita yang aku alami diatas. Kamu dapat dengan mudah melakukan top up e wallet favoritmu seperti Gopay, OVO dan DANA. Lupa Bawa Dompetpun tak perlu cemas, karena dengan fitur ini kamu sudah bisa Cashless kemanapun tanpa uang tunai.

Selain itu, komunikasi juga bisa lebih lancar tanpa takut kehabisan paket data dan pulsa. Semua bisa topup dengan lancar melalui fitur pembelian pada aplikasi.

3. Fitur Pembayaran, Anti Risau Bayar Tagihan

Kesibukan yang begitu padat, tentu fitur pembayaran akan sangat memudahkan kita dalam melakukan pembayaran tagihan tanpa harus datang ke outlet layanannya.

Kini tak perlu khawatir kehabisan token listrik dalam kegelapan, semua tagihan bisa dibayarkan secara online mulai dari bayar tagihan Air, Tagihan Listrik, Telepon Rumah, Pajak, BPJS, Kartu Kredit, Bayar Kuliah, Hingga Pelunasan Haji .

Oh iya, kita sebagai kaum muslim pun patut bersyukur karena bisa beramal dan berdonasi secara online melalui M-Syariah. Sebuah kemudahan bila kita menjadikan rutinitas sedekah subuh dilakukan melalui aplikasi tanpa harus beli celengan.

Tak hanya sunnah, membayar kewajiban zakat juga bisa melalui aplikasi ini. Bukankah sebagian harta dan penghasilan kita ada haknya orang lain? Nah, kesempatan ini mungkin bisa kita manfaatkan. Mari kita berhitung, bila penghasilan kita mencapai atau lebih dari 6.828.806 perbulan atau 81.945.667 per tahun, maka kita wajib zakat 2,5% dari penghasilan. Atau kamu bisa memanfaatkan fitur kalkulator zakat melalui website megasyariah.co.id untuk kemudahan.

Selain, sedekah dan zakat. M-Syariah juga bisa bayar infaq, wakaf, Qurban hingga donasi LAZ CT ARSA.

4. Fitur Tarik Tunai, Tetap Pede Walau Tanpa Dompet

Jangan buat dirimu panik dan malu. Saat kondisi kepepet pun harus tetap pede (percaya diri) karena M-Syariah bisa dijadikan senjata andalan pada situasi apapun.

Tak ada ATM pun kamu tetap bisa tarik tunai loh. Yah, Tarik Tunai lewat Agen. Ini sebuah terobosan terbaru dari Bank Mega Syariah yang masih dikembangkan dan akan segera hadir melengkapi fitur unggulan lainnya.

Fitur ini sangat membantu masyarakat ketika bepergian tanpa harus takut ketinggalan dompet atau uang tunai.

Ambil uang tunai tanpa kartu menjadi lebih  simpel, anti ribet, cepat dan aman. Namun, kamu tetap perlu waspada dan berhati-hati. Pastikan selalu merahasiakan kode PIN M-Syariah dan dan kode angka tarik tunai dari aplikasi M-Syariah. Agar tidak disalahgunakan oleh orang yang tidak bertanggung jawab yang akan merugikan diri kita sendiri.

5. Transaksi Terjadwal, Anti Lupa Lupa Club

Hingga saat ini, fitur M-Syariah terus dikembangkan demi kemudahan transaksi bagi penggunanya. Salah fiturnya adalah transfer terjadwal dan bayar terjadwal.

Pengembangan fitur ini tentu berangkat dari keresahan masyarakat yang kerap lupa untuk transfer atau melakukan pembayaran tagihan. Misalnya, kamu ingin mengirim uang secara rutin ke orang tua atau anak yang sedang pendidikan setiap tanggal 1 awal bulan, maka kita dapat menggunakan fitur ini untuk melakukan itu.

Pembayaran rutin tagihan Pasca bayar pun bisa kita lakukan hanya dengan mengatur jadwal pembayarannya. Misal, setiap tanggal 20 kita harus membayar tagihan listrik PLN. Meski hari libur action fitur ini akan tetap berjalan sesuai jadwal yang sudah kita tentukan selama saldo tersedia.

6. Fitur Islami, Solusi Saat Bepergian

Selain fitur perbankan, beragam fitur islami turut disertakan untuk membantu pengguna muslim yang ingin beribadah, seperti penentu arah, jadwal shalat hingga maps lokasi masjid terdekat berbasis GPS.

Para musafir muslim jadi semakin terbantu dengan fitur islami tersebut. Terutama bila kita melakukan perjalanan jauh, fitur lokasi masjid terdekat akan sangat membantu agar tidak terlewat hehe.

Komitmen Bank Mega Syariah tak main-main, semua fitur saling melengkapi demi membantu dan memudahkan para pengguna muslim. Terutama, sebagai seorang hamba untuk menjalankan kewajiban beribadah kepada Allah SWT.

Gunakan M-Syariah, Buat Hidup Tenang dan Berkah

Selain menawarkan kemudahan, aplikasi M-Syariah menginformasikan beragam promo dan program berkah seperti tabungan payroll, tabungan haji, Giro Utama hingga tabungan haji iB dengan setoran awal yang rendah mulai dari Rp 20 ribuan. Tak hanya itu, berbagai program berhadiah hadir bagi nasabah yang menyimpan dana dalam jangka waktu ditentukan. Beragam hadiah telah menanti kamu mulai dari mobil, emas, sepeda motor, dan lainnya.

Eits, selain kemudahan, dan promo. Keamanan juga menjadi prioritas nomor wahid dalam pengembangan M-Syariah. Bank Mega Syariah sudah dijamin LPS atau Lembaga Penjamin Simpanan sehingga nasabah merasa aman. Dari sisi aplikasi, keamanan turut disertakan dengan sistem keamanan berlapis seperti kode OTP, PIN, Pemindai wajah, dan sidik jari sehingga aman dari gangguan siber.

Sebagai seorang muslim, penggunaan M-Syariah juga termasuk suatu usaha untuk mencari keberkahan. Mengapa tidak, semua fitur yang disematkan tentu menunjang kaum muslim menjalankan kewajibannya seperti zakat dan beramal. Tak hanya itu, berbagai transaksi atau akad pun menggunakan prinsip syariah, dengan kata lain menjauhi riba atau bunga. Semua mutasi transaksi, biaya admin secara transparan dapat pengguna lihat melalui aplikasi.

Yuk, sempurnakan hijrahmu bersama Bank Mega Syariah. Temukan beragam kemudahan hanya dalam genggaman. Lagi Kepepet, Lupa Bawa Dompet. Pakai M-Syariah. Kalau bukan kita, siapa lagi?

 

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *