Menembus Batas di Era Digital dengan ASUS Zenfone Max M2

Sebagai remaja pegiat digital, rasanya tidak akan lepas dari sebuah gadget terutama smartphone. Smartphone adalah perangkat yang menjadi kebutuhan penting diera digital sekarang. Segala sesuatu dapat dikerjakan melalui smartphone mulai dari komunikasi, utilitas bisnis, daily use, hiburan hingga bermain game. Tak dapat dipungkiri bila hampir semua orang khususnya remaja, menjadikan smartphone sebagai gadget utama yang harus ada.

Asus Zenfone Max M2

Terjangkau tapi berkualitas adalah alasan seseorang dalam memilih sebuah smartphone. ASUS menjawab semua keinginan para pengguna middle nya yang memiliki budget terbatas namun mendambakan smartphone yang berkualitas. Kini hadir Zenfone Max M2 ZB633KL dengan performa yang lebih gahar, layar lebih lebar, sistem audio yang membahana serta sistem kamera yang lebih baik.

Seri ini akan menjawab semua kebutuhan utilitas sehari-hari mulai dari segi desain, performa, sistem kamera, kemampuan multimedia, konektivitas, sistem keamanan hingga dari segi harga yang relatif terjangkau. Izinkan saya sedikit memberikan review mengenai smartphone ini.

Maksimalkan gayamu dengan asus zenfone max m2

Zenfone Max M2 hadir dengan desain yang menarik, memiliki desain metal body dengan 3 pilihan warna Space Blue, Midnight Black, dan Meteor Silver. Ketebalan 7.7 mm serta memiliki layar front 2.5D curved glass (lengkung) memberikan kesan premium dan stylish saat anda gunakan hangout bersama teman atau meeting klien.

3 Varian Warna dan Sangat Tipis

Kesan premium tidak hanya hadir dari segi dimensi, melainkan dari segi penempatan dan kehadiran poni alias notch di bagian atas layar yang sekaligus menjadi letak kamera depan beserta softlight. Posisi fingerprint berada di belakang tepat diatas logo ASUS, sangat tepat sehingga mudah dijangkau oleh jari telunjuk. Rupanya smartphone ini juga mengusung layar bezelless 88% screen ratio to body yang memberikan viewing experience yang maksimal sekaligus membuat desainnya semakin kece bila dilihat dari berbagai sisi.

Performa Maksimal dan Konsumsi Daya Minimal

Zenfone Max M2 telah dibekali prosesor terbaru Qualcomm Snapdragon SDM 632 yang dibangun dengan asitektur ARM 14nm sekaligus menjadi smartphone pertama yang mengusung chipset ini. Penggunaan prosesor seri ini memberikan performa 40% lebih tinggi dan tidak cepat panas serta performa grafis 10% lebih baik dibandingkan dengan SDM 626 artinya memiliki kecepatan lebih baik sebesar 1.75x dibandingkan dengan Zenfone Max M1.

Menembus Batas Bermain Game

ASUS memberikan 2 pilihan RAM 3/4 GB dengan GPU Qualcomm® Adreno™ 506. Komposisi yang tepat tersebut menghasilkan score antutu benchmark jauh lebih tinggi sebesar 103.372 bandingkan SDM 625 yang hanya mencapai score 78.202. Kemampuan pemrosesan oleh hardware yang disematkan, membuat hampir semua game dapat dimainkan tanpa masalah dengan smartphone ini.

Bermain game Mobile Legends
Sumber foto: TrendingTek

Selain itu, penggunaan operating system (os) stock android memberikan pengalaman yang lebih intuitif sehingga dapat membantu penggunanya melakukan segala pekerjaan dengan lebih cepat dan efisien serta lebih ringan bermain game. Tak hanya itu penggunaan stock android rupanya memberikan kabar gembira bagi penggunanya karena akan mendapatkan prioritas update system terbaru android, dimana saat ini menggunakan System Operasi Pure Android Oreo 8.1 (kabarnya akan mendapatkan update ke Android versi Pie)

Pengalaman multitasking tidak menjadi kendala dalam smartphone ini. Menjadi alternatif smartphone gaming yang harganya relatif lebih terjangkau, adalah sebutan yang tepat diberikan pada Zenfone Max M2 ini. Semua game yang trend sekarang dilibas habis tanpa kendala berarti seperti Injustice 2, asphalt 9, Afterpulse, Liniage revolution, Shadowgun legends, Mobile Legend, PUBG Mobile, Garena Freefire.

Bukan Sekedar Kamera Biasa

Bukan sekedar kamera biasa, Zenfone Max M2 mengusung sistem kamera ganda. Kamera utama belakang telah disematkan sensor 13MP dengan aperture (bukaan) f/1.8 dan Kamera kedua belakang dengan sensor 2MP depth sensing. Penggunaan kamera ganda tersebut dapat menghasilkan gambar dengan detail yang lebih baik dalam situasi apapun. Berkat penyematan dan aperture selebar itu, maka akan mendapatkan dynamic range serta depth of field layaknya kamera profesional sehingga foto yang dihasilkan akan bokeh (halus dan rapi).

Abadikan Momenmu dengan Sempurna

Teknologi artificial intelligent (AI) turut disematkan dalam kamera smartphone ini. Dukungan fitur AI Scene Detection ini memungkinkan Zenfone Max M2 dapat mengenali 13 jenis foto seperti people, food, dog, cat, sunset, sky, green field, ocean, flower, plant, snow, stage, text. Dengan fitur ini maka secara otomatis mendeteksi objek serta mengoptimasi pengaturan foto berdasarkan pengenalan jenis objek sehingga menghasilkan foto yang jelas, dan nyata.

Selain itu, penyematan fitur beauty mode di lini kamera depan dengan sensor 8MP (selfie) ini akan menghasilkan foto selfie terbaik dengan teknologi real time beautification dan softlight. Jadi dapat dengan instan menghilangkan jerawat, mencerahkan kulit serta menyeimbangkan warna dalam hasil foto.

Dalam pengambilan gambar dan video akan tetap stabil dan tidak blur, karena kamera rear (belakang) Zenfone Max M2 telah memiliki teknologi 3 Axis Electonic Image Stabilization (EIS). Dari sisi perekaman video, pengguna dapat merekam hingga resolusi 4K UHD. Dimana untuk perekaman 720p slow motion dan kestabilan akan lebih bagus.

Sensasi Multimedia Yang Mengasikkan

ASUS serius dalam memanjakan penggunanya lewat smartphone seri ini. Penggunanya akan dibuat takjub dengan sensasi multimedia yang menyenangkan. Karena Audio Zenfone Max M2 hadir dengan lima magnet speaker dan metal voice coil, kehadiran lima magnet tersebut menghasilkan suara 67% lebih keras dibandingkan dengan single magnet. Loudspeaker tersebut dikontrol oleh teknologi NXP low distortion smart amplifier, menghasilkan distorsi suara lebih kecil 87% serta memiliki Bass Total Harmonic distortion yang lebih kecil sehingga suara yang dihasilkan akan lebih jernih dan jelas.

 

Kemampuan Multimedia Terbaik

Dukungan layar 6.3 inci all screen 19:9 HD+ (1520×720 px) IPS Panel akan memberikan pengalaman menonton ke level lebih tinggi. Penggunaan Layar IPS Panel akan memberikan kualitas warna yang lebih nyata sehingga penggunanya akan lebih menikmati dengan sempurna.

Didalam Zenfone Max M2 yang tipis dan stylish ini terdapat performa dari tenaga Qualcomm Snapdragon 632 yang gahar. Meski begitu SoC terbaru ini memiliki konsumsi daya yang lebih hemat dibandingkan seri sebelumnya. Anda tidak perlu kuatir kehabisan baterai, karena konsumsi daya oleh prosesor sangat minim, ditambah lagi penyematan baterai dengan kapasitas besar Li Polimer 4000 mAh yang diciptakan khusus performa maksimum didalam ruang yang minimum.

dari komposisi tersebut, sehingga Zenfone Max M2 ini mampu memiliki waktu standby di jaringan 4G selama 33 jam, menemani penggunanya menonton film selama 21 jam, berselancar dengan wifi selama 22 jam hingga bermain game Garena Free Fire nonstop selama 8 jam.

Konektivitas Asus Zenfone Max M2

Dari sektor konektivitas dan storage tidak luput dari perhatian ASUS. Storage internal Zenfone Max M2 punya 2 pilihan yakni eMCP 32 GB (Varian RAM 3GB) dan eMCP 64GB (Varian RAM 4GB). Tidak seperti smartphone pada umumnya, smartphone ini telah memiliki 3 slot, 2 slot Dual SIM 4G Standby, dan 1 slot untuk Micro SD yang support hingga 2TB (2.000 GB).

Sistem Keamanan dan Konektivitas Terbaik

Dari sektor keamanan Zenfone Max M2 telah memiliki sistem fingerprint dan sistem pengenalan wajah (faceprint) yang memungkinkan penggunanya membuka smartphone hanya dengan melihat saja. Kecepatan membuka kunci pada smartphne ini hanya 0.3 s dengan fingerprint. Sedangkan pada faceprint, meskipun diruangan yang minim pencahayaan, sistem akan tetap mengenali karena telah dibekali pemetaan atau pengenalan wajah yang baik.

Kesimpulan Akhir Asus Zenfone Max M2

ASUS Zenfone Max M2 sangat cocok bagi anda pengguna kelas middle atau entry level yang mendambakan smartphone dengan performa yang gahar (smartphone gaming) namun dengan harga yang relatif terjangkau. Selain mendapatkan semua fitur dan teknologi yang disematkan dalam smartphone ini, anda juga akan mendapatkan bonus 100GB Google Drive Storage untuk membackup datamu agar lebih aman.

Foto

Untuk memboyong satu unit Zenfone Max M2 varian 3GB/32GB anda harus mengeluarkan uang Rp 2.299.000. Sedangkan varian 4GB/64GB sebesar Rp.2.699.000. Menurutku ini sangat worth it dibandingkan dengan fitur dan teknologi yang diberikan dalam rentang harga yang terjangkau. Dalam paket pembeliannya anda akan mendapatkan ZenFone Max with Android™ Oreo™, Micro-USB cable, Ejector pin (SIM tray needle), USB power adapter (10W), Documentation (user guide, warranty card), Clear soft bumper. Semoga bermanfaat, Sekian!

Teknologi Spesifikasi ASUS Zenfone Max M2

[supsystic-tables id=12]

16 Comments

  1. Mantap gan cocok di jadikan hp baru saya nih

  2. Kerennn jadi pengen yg meteor silver cantik bangetttttt

  3. MAntap nih zenfone max m2
    jadi pengen hehe

  4. Detail sekali mang, gambarannya
    Jadi mupeng sama Zenfone Max M2 nya nih hhee
    Worth it untuk diboyong nih Smartphone gamingnya mas hheee
    Sukses dan salam kenal ^_^

Tinggalkan Balasan

Alamat email anda tidak akan dipublikasikan. Required fields are marked *

*